Sumber : Jurnalis Warpol.id Kuningan | Editor : Syahidin
H. Beben Jubaedi, Kades Terpilih Desa Caracas, Figur pemimpin pilihan Rakyat
Kab. Kuningan, Warpol.id || H. Beben Jubaedi, yang baru saja dilantik sebagai Kepala Désa térpilih Désa Caracas, Kecamatan Cilimus, Kuningan, memanglah bukan terpilih secara Abra Kadabra. Beliau adalah tokoh masyarakat yang sejak lama sudah berkiprah di desa nya.
H. Beben dikenal sebagai tokoh masyarakat yang dekat dengan warga. Dia sangat peduli dengan keadaan masyarakat di sekitarnya.
Tak heran, saat pemilihan kepala Desa berlangsung, Beben meraih suara terbanyak yang mendukungnya.
"Alhamdulillah.. Masyarakat mungkin percaya kepada saya. Sehingga mereka memilih saya.." ungkap H. Beben
Dilantiknya Beben sebagai Kepala Desa ternyata bukan hanya merupakan kebahagian bagi dirinya dan keluarganya saja, Ternyata tanggal 3 Okteber 2023 kemaren, adalah hari kebahagiaan bagi seluruh masyarakat Desa Caracas.
Terbukti banyak masyarakat dari berbagai golongan datang untuk mengucapkan selamat kepada sang kades terpilih tersebut.
Sementara itu sebelumnya, Bupati Kabupaten Kuningan H.Acep Purnama, SH., MH resmi melantik sekaligus mengambil sumpah jabatan Kepala Desa terpilih hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 94 desa di wilayah 31 kecamatan.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Kepala Desa terpilih di Kabupaten Kuningan masa bakti 2023-2029 itu berlangsung di Pendopo kabupaten Kuningan, Selasa (3/10/2023).
Sebagai tanda pelantikan Acep Purnama .,SH.,MH menyematkan tanda jabatan dan pangkat kepada perwakilan yakni kepala desa Kutamandarakan, Cibuntu, Bangun jaya, Gunung karung.
Pelantikan ini dihadiri Wakil Bupati, Wakapolres Kuningan, Dandim 0615 Kuningan, Pimpinan dan Anggota DPRD, FKPD, Sekda, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ketua Pengadilan Negeri Kab.Kuningan, Ketua Pengadilan Agama, Kakan Menag, Para Asisten, Para Staf Ahli, Para Kepala OPD, Pimpinan BUMN/BUMD, Para Kabag, Para Camat, Ketua TP PKK Kecamatan, Sekcam, Kasi Pemerintahan, Kasi PMD Kecamatan Se Kabupaten, Kades Terpilih dan Pendamping, Ketua Panitia Pemilihan, Ketua BPD Desa Terpilih, Para Ketua Organisasi Kepemudaan, Tokoh Masyarakat, Serta Undangan Lainnya.
Dalam kesempatan ini bupati Acep menyampaikan pesan kepada kepala desa terpilih untuk dapat mengembangkan tugas sesuai fungsi nya dengan amanah, dan harus berkarya agar lebih baik lagi, rangkul semua pihak tidak ada lagi golongan kelompok jadikan satu kesatuan untuk bersama sama membangun desa,
Berikan pelayanan kepada masyarakat yang baik, kelola keuangan yang baik dengan transparansi dan keterbukaan, laksanakan akomodir partisipasi masyarakat dengan pembangunan desa, 1 tahun di lantik harus ada tatapakana, lakukan komunikasi dengan baik agar terintregasi dengan baik dan mendukung program pemerintah kabupaten Kuningan, Sukses kepada kepala desa yang telah di lantik. Pungkas nya. (Mulyana)
Posting Komentar