Sumber : PID Brimob Polda Jabar | Editor : Bully'T
Dansat Brimob Jabar Ikuti Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke - 96
Bandung, warpol.id || Snin, 28 Oktober 2024. Bertempat dilapangan apel Mapolda Jabar, Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Donyar Kusumadji, S.I.K., bersama para PJU Polda Jabar dan seluruh personel Polda mengikuti Upacara dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda ke – 96 tahun 2024 dengan Tema “Maju Bersama Indonesia Raya” yang dipimpin oleh Wakapolda Brigjen Pol. Wibowo, S.I.K, M.Hum., selaku Inspektur Upacara.
Pelaksanaan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96 tahun 2024 ini ditandai dengan pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara, pembacaan teks UUD 1945 serta pembacaan Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928.
Kapolda Jabar yang diwakili Wakapolda membacakan Amanatnya, "Tepatnya pada tanggal 28 Oktober 1928, sebanyak 71 pemuda dari seluruh penjuru tanah air, berkumpul disebuah gedung di Jl. Kramat Raya daerah Kwitang Jakarta.
Mereka mengikrarkan Diri sebagai satu nusa, satu bangsa dan satu bahasa yaitu Indonesia, ikrar ini menjadi monumental bagi perjalanan sejarah bangsa Indonesia yang akhirnya melahirkan proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945".
Dalam sebuah kesempatan, Presiden Republik Indonesia yang pertama, Bung Karno pernah menyampaikan, ”Jangan mewarisi abu Sumpah Pemuda, tapi warisilah api Sumpah Pemuda. Kalau sekedar mewarisi abu, saudara-saudara akan puas dengan Indonesia yang sekarang sudah satu bahasa, satu bangsa dan satu tanah air. Tapi itu bukan tujuan akhir”.
"Mari kita gelorakan persatuan dan kesatuan Indonesia, stop segala bentuk perdebatan yang mengarah pada perpecahan bangsa. Kita seharusnya malu dengan para Pemuda 1928 dan juga Bung Karno, karena masih berkutat di soal-soal ini, sudah saatnya kita melangkah ke tujuan lain yang lebih besar yaitu mewujudkan kesejahteraan dan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” tutur Wakapolda Jabar.
Selesai pelaksanaan Upacara Dansat Brimob Jabar Donyar Kusumadji mengatakan kepada media, “Kita patut bersyukur atas sumbangsih para pemuda Indonesia yang sudah melahirkan Sumpah Pemuda”.
“Sudah seharusnya kita meneladani langkah – langkah dan keberanian mereka hingga mampu menorehkan sejarah emas untuk bangsanya,” ucap Kombes Pol. Donyar Kusumadji.**
Posting Komentar