Siswa - Siswi SDN Cileunyi 3 Antusias Mengikuti Gladi ANBK.

Sumber : Jurnalis warpol.id | Editor : Syahidin

Siswa - Siswi SDN Cileunyi 3 Antusias Mengikuti Gladi ANBK.

Kab. Bandung, warpol.id || ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) dirancang oleh pemerintah untuk menggantikan ujuan nasional dan sebagai alat ukur baru dalam menilai kwalitas pendidikan di indonesia.

"Fokus utama ANBK adalah, literasi membaca, numerasi."

ANBK bertujuan untuk menilai mutu pendidikan di setiap sekolah di seluruh indonesia.

Asesmen ini melibatkan tiga komponen utama: asesmen kompetensi minimum,mengukur kemampuan literasi dan numerasi siswa.

Berkaitan dengan hal  tersebut diatas, warpol.id berhasil mewawancarai kepala sekolah SDN  Cileunyi 03,Yaya Sunarya, S.Pd., saat itu SDN  03 Cileunyi sedang melakukan gladi ANBK.

"Kepsek Yaya Sunarya mengatakan, Alhamdulillah pelaksanaan ANBK yang dilaksanakan dari mulai hari senin sampai kamis ini berjalan lancar, tidak ada kendala yang berarti.Dengan diadakan gladi ANBK ini diharapkan para peserta didik yang terpilih bisa mengingatnya kembali terutama mengoperasikan komputernya disaat pelaksanaan sesungguhnya yaitu diperkirakan sekitar bulan november 2024 nanti."

Sementara yang dinilai dalam ANBK ini antara lain, literas, survai karaktet, numerasi dan survai lingkungan, tuturnya.

Terlihat ada 30  siswa - siswi yang mengikuti gladi ANBK ini merasa senang dan antusias, namun hasilnya belum bisa diketahui, tuturnya.

Yaya menambahkan, adapun yang harus dipersiapkan dan diantisifasi yaitu jaringan wifi harus on, listrik tegangannya harus sesuai dan komputernya harus siap pakai serta ruangannya harus lebih nyaman.

Namun, berdasarkan pantauan warpol.id  dan informasi masyarakat yang berhasil dihimpun, pelaksanaan ANBK ini banyak menuai kritik terutama pada keterbatasan alat yaitu komputer, selain itu soal penilaian dimana tujuan awal ANBK ini untuk menggantikan ujian nasional, tapi kenapa harus disisipkan penilaian kepada mutu sekolah itu sendiri? disitulah sedikit agak rancu.

Semestinya semua pihak harus mengkaji kembali tentang pelaksanaan ANBK trrsebut. Pemerintah harus siap dikritik dan harus segera membenahi kekurangan kekurangannya. (Encep) 

0/Post a Comment/Comments

WARPOL
WARPOL

POLRI PRESISI

WARPOL

TOTAL VISITS :

BISON, BLITZ

WARPOL
BERKUALITAS DAN TERPERCAYA

MOLLAR PROFESSIONAL

WARPOL
BERKUALITAS DAN TERPERCAYA