Sumber : Jurnalis warpol.id | Editor : Syahidin
Kab. Bandung, warpol.id || Labbaik allohumma labbaik, labbaik laa syarika laka labbaik, innal hamda wan ni'mata laka wal mulk, laa syariikalak
Di awali dengan bacaan Tarbiyah sebagai ungkapan kalimat yang diucapkan untuk memenuhi panggilan Alloh SWT bergema dalam acara bimbingan manasik haji di gedung Darrul Ma'arif kec. Margaasih. Kamis, (10/4/25)
"Ibadah haji merupakan rukun Islam kelima yang wajib dilaksanakan oleh umat Islam yang mampu secara fisik dan finansial. Bagi banyak orang, persiapan sebelum melaksanakan haji menjadi momen penting, di mana salah satu yang paling esensial adalah manasik haji."
"Manasik haji secara harfiah berarti pelatihan atau bimbingan terkait ibadah haji. Hal ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan untuk membantu calon jemaah haji memahami seluruh rangkaian ritual dan tata cara pelaksanaan haji yang sesuai dengan tuntunan syariat, seperti halnya pelaksanaan manasik di kecamatan Margaasih di awali pemberi materi pertama, Kepala Kemenag kabupaten Bandung, Dr. H. Cece Hidayat, M. Si."
Kepala Kemenag kab. Bandung, Dr. H Cece Hidayat, M. Si., melalui kepala Kantor Urusan Agama kecamatan Margaasih, H. Yoyo HK, S. Ag., M. MPd., kepada warpol.id mengatakan, jumlah jemaah haji kec. Margaasih tahun ini menurun dibandingkan dengan tahun lalu, yang asalnya 300 lebih, tahun sekarang hanya 222 CJH, dengan alasan belum melunasi sampai batas waktu yang ditentukan,
"Namun masih ada waktu sampai tanggal 17 yang akan datang, yaitu jama'ah susulan untuk melunasi ONH, penurunan ini bukan hanya di Kecamatan Margaasih saja, akan tetapi hampir terjadi di setiap kecamatan di kab. Bandung, karena sampai sekarang yang melunasi baru 82% jadi masih ada 18% lagi yang belum melunasi."
Lebih lanjut H. Yoyo menyampaikan, Manasik haji ini dilakukan sebelum keberangkatan ke Tanah Suci, para calon haji diajarkan, dibekali sejumlah materi dalam pelatihan manasik haji, jadi sangat penting bagi para calon jemaah haji untuk mengikuti manasik haji, walaupun sudah di bekali di KBIH masing-masing, dan manasik ini merupakan program dari kementrian agama, Kamis, (10/4/25)
Alhamdulillah tahun ini dari kecamatan Margaasih sebanyak 222 orang yang sudah selesai secara Administrasi dan siap berangkat menunaikan ibadah haji, maka sangat penting sekali pelatihan manasik haji ini, selain menambah wawasan, untuk membekali jemaah juga lebih mempererat ukhuwah Islamiyah, dan mereka banyak tahu tentang pemahaman terkait nilai-nilai spiritual dan teknis dari setiap rukun dan sunah haji.
Kegiatan manasik haji, pada tahun ini mengambil tema "Haji Ramah lansia dan Disabilitas"
di gelar di Darrul Ma'arif Cigondewah Bandung, selama 6 hari, dan dua hari dilaksanakan di tingkat kabupaten, yaitu tanggal 13 di Dome bale rame soreang, dan 26 april di masjid Al-Fathu Soreang.
Apapun urutan manasik haji yang perlu dipahami jamaah seperti :
1. Ihram, Wukuf di Arofah, Mabit di Muzdalifah, Melempar junroh, Tahalul Awal, Tawaf Ifadoh, Sa'i, Tahalul ke dua, Mabit di Mina, ( Sbi)
Posting Komentar